Pemerintah Pekon Ketapang Memanfaatkan DD TA 2024 Untuk Penerangan Jalan.

INDportal.com, Tanggamus – Dengan memanfaatkan Dana Desa (DD) TA 2024, Kepala Pekon Ketapang Kecamatan Limau Kabupaten Tanggamus Lampung, membangun Infrastruktur untuk Penerangan Jalan Umum (PJU) Mandiri yang di pergunakan untuk kepentingan nelayan. Rabu (25/9/2024)

Alat Penerangan Jalan Umum (PJU) merupakan infrastruktur penting untuk mendukung aktivitas masyarakat terutama untuk malam hari.

Sementara itu, terkait dengan pengembangan infrastruktur PJU untuk masyarakat Pekon Ketapang telah mendapatkan dukungan penuh dari Pemerintah Pekon setempat dan bekerjasama dengan pihak Perusahaan Listrik Negara (PLN) Unit Layanan Pengadaan (ULP) Kota Agung.

Proyek pemasangan lampu sebanyak 6 titik untuk Penerangan Jalan Umum tersebut, oleh pihak pemerintah Pekon Ketapang dalam waktu dekat sudah dapat di nikmati oleh masyarakat setempat.

Menurut Samlawi (40) warga Pekon Ketapang Kecamatan Limau yang sehari-harinya bekerja sebagai nelayan, ia menyampaikan apresiasinya terhadap kinerja Kepala Pekon yang sudah memanfaatkan Dana Desa untuk kepentingan para petani dan nelayan.

“Langkah kepala Pekon saya anggap sudah tepat, sebab itu sudah termasuk bagian dari program nasional tentang desa terang,”Ujar Samlawi

Samlawi juga mengatakan, terkait dengan profesinya sebagai nelayan, ia merasa kebutuhannya sudah terpenuhi oleh kebijakan Pemerintah Pekon Ketapang.

“Penerangan jalan umum itu sangat penting, apalagi pada malam hari, supaya tempat kami untuk menyandarkan perahu itu aman dari berbagai kendala,”Kata Samlawi

Ditempat terpisah, Kepala Pekon Ketapang Serli mengatakan, selain digunakan untuk sejumlah program prioritas, Dana Desa juga dapat dipergunakan untuk penerangan.

“Kami sebagai Pemerintah Pekon Ketapang telah bekerjasama dengan pihak PLN untuk melaksanakan program Desa terang, dan ini sangat penting,”Kata Serli

Serli pun berharap, dengan adanya penerangan jalan umum tersebut, akan mampu meningkatkan keamanan dan kenyamanan bagi warga Pekon Ketapang terutama pada malam hari.

“Dengan adanya pembangunan infrastruktur penerangan jalan, saya harap agar masyarakat bersama-sama menjaga dan merawat fasilitas yang telah terpasang untuk kepentingan bersama,”Harapannya (Red)

Berita Terbaru