INDPORTAL.COM,TGM – Bupati Tanggamus, Hi. Moh. Saleh Asnawi, dijadwalkan akan melakukan kunjungan kerja ke lokasi PT. Paragon Perdana Mining di Kecamatan Cukuh Balak pada Sabtu besok tanggal 26 Juli 2025.
Kunjungan ini bertujuan untuk meninjau langsung rencana pembangunan dermaga atau terminal khusus (Tersus) di kawasan Pantai Tengor.
Hal itu disampaikan Humas PT. Paragon Perdana Mining, Sugiharto, Jumat (25/7/2025).
Menurutnya, kunjungan ini menjadi langkah penting dalam mendukung percepatan operasional perusahaan, khususnya dalam produksi batu zeolit yang menjadi komoditas utama tambang tersebut.
“Ya, beliau rencananya akan berkunjung pada hari Sabtu besok. Kunjungan ini juga sekaligus untuk memastikan kesiapan perusahaan terkait produksi batu zeolit,”Kata Sugiharto.
Rencananya, Bupati akan didampingi oleh jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Tanggamus dalam kunjungan tersebut.
Pemerintah daerah dinilai serius dalam mendorong aktivitas investasi, terutama di sektor pertambangan yang potensial memberikan dampak ekonomi secara langsung ke masyarakat.
“Pak Bupati hadir untuk memberikan dukungan agar kegiatan produksi segera dimulai dan rencana pembangunan dermaga atau Tersus bisa segera direalisasikan,”Lanjutnya.
Selain itu, Sugiharto juga menegaskan bahwa keberadaan PT. Paragon Perdana Mining diharapkan mampu memberikan kontribusi positif terhadap Pendapatan Asli Daerah (PAD) melalui optimalisasi potensi sektor tambang.
“Ini salah satu upaya Pak Bupati untuk meningkatkan PAD, salah satunya melalui potensi pajak dari sektor pertambangan,”Ujar dia.
Sebagai informasi, PT. Paragon Perdana Mining merupakan perusahaan yang bergerak di bidang pertambangan batu zeolit.
Potensi sumber daya zeolit di wilayah pesisir Tanggamus, terutama Kecamatan Cukuh Balak, dinilai cukup besar dan berpotensi menjadi sektor unggulan baru dalam mendongkrak pertumbuhan ekonomi daerah. (Red)
