Buaya Muara Di Daerah Aliran Sungai Pekon Way Rilau, Kembali Gegerkan Warga.

Indportal.com,Tanggamus – Buaya Muara yang biasa berkeliaran di Daerah Aliran Sungai (DAS) Pekon Way Rilau Marga Pertiwi, Kecamatan Cukuh Balak, Kabupaten Tanggamus, Lampung. kembali memangsa korban. Jum’at (8/3/2024)

Korban kali ini bernama Bambang (65) yang pada saat itu baru saja menyelesaikan pekerjaan menjahit di rumah nya dan memutuskan untuk mandi di sungai.

Namun naas, saat Bambang yang sedang asyik mandi, tiba-tiba seekor buaya muara muncul di aliran sungai dekat Bambang dan langsung mengigit pahanya.

Beruntung Bambang masih dapat melakukan perlawanan dengan cara memukul buaya menggunakan tangannya dan akhirnya pun seekor buaya tersebut melepaskan gigitannya.

BACA JUGA..Remaja Islam Masjid Al Abshor Wayrilau Gelar acara isra mi’raj menyongsong Bulan Suci Ramadhan

Peristiwa tersebut terjadi, saat Bambang (65) Warga Pekon Way Rilau Kecamatan Cukuh Balak sedang mandi di Daerah Aliran Sungai pada hari Kamis tanggal 6 Maret 2024 sekira pukul 16.30. Wib.

Sebelumnya, beberapa tahun yang lalu, masyarakat Pekon Way Rilau sudah sering di gegerkan dengan peristiwa ada warga yang sedang mandi di sungai di gigit oleh buaya.

Pada tahun 2021, ada ibu-ibu yang sedang hamil, mandi di Daerah Aliran Sungai Pekon Way Rilau terkena gigitan buaya, namun satu tahun kemudian masuk di tahun 2022, peristiwa tersebut kembali terjadi, Bahkan satu ekor buaya di tangkap warga.

Sampai di tahun 2023, masyarakat setempat, kembali lagi di gegerkan oleh peristiwa yang sama, yaitu ada warga yang mandi di sungai di gigit buaya, sehingga hampir di setiap tahun, buaya muara selalu memangsa korban.

Beruntung, Bambang (65) dan korban-korban yang sebelumnya, masih dapat menyelamatkan diri dari serangan binatang predator tersebut, sehingga tidak sampai terjadi ada korban jiwa.

Namun apapun ceritanya, buaya-buaya yang ada di Daerah Aliran Sungai Pekon Way Rilau Marga Pertiwi tersebut, sudah sangat meresahkan warga sekitar. (Red)

Berita Terbaru